Bagi yang sudah pernah ke Belanda tentunya sudah pernah mengunjungi Den Haag dan mungkin sudah pernah menikmati keindahan tempat-tempat wisata dan gedung-gedung bersejarah di kota Den Haag. Sementara bagi yang belum pernah ke Den Haag atau mungkin sedang merencakan liburan ke Belanda atau ada rencana perjalanan dinas, tidak ada salahnya meluangkan waktu sejenak menikmati keindahan kota Den Haag dan tentunya akan menjadi pengalaman yang tak akan terlupakan.

Di Den Haag banyak sekali tempat-tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi seperti monumen bersejarah, gedung-gedung tua bersejarah, pantai yang indah, museum dan taman bermain untuk keluarga. Den Haag sendiri dikenal sebagai “Royal City by the Sea”, karena banyak anggota keluarga kerajaan Belanda yang tinggal di sana. Selain itu, Den Haag juga dikenal sebagai pusat kota yang memanjakan Anda untuk belanja, hiburan dan menikmati aneka cita rasa makanan dan minuman. Untuk yang hobi belanja, di sana terdapat departemen store mewah yang menawarkan beragam produk dari berbagai merk top dunia, sedangkan di jalan-jalan kecil yang nyaman terdapat banyak sekali toko dan butik. Bagi yang ingin menikmati aneka makanan dan minuman serta hiburan, di sana terdapat banyak sekali restoran, kedai kopi dan klub malam yang tiap hari buka dari Senin hingga Minggu. Bagi yang ingin berjemur atau hobi bermain air seperti berselancar, Anda bisa pergi ke pantai Scheveningen, sebuah resor pantai paling terkenal di Belanda.

Apabila Anda saat ini tengah berada di Belanda atau sedang merencanakan untuk liburan ke Belanda, dan membutuhkan jasa sewa mobil dengan sopir yang fasih bahasa Indonesia atau Inggris untuk membantu antar dan jemput selama Anda di sana. Adapun tempat-tempat wisata di Den Haag yang dapat Anda kunjungi diantaranya:

Madurodam, yaitu taman miniature yang luas dan lengkap, di taman miniature Madurodam ini Anda akan menemukan seperti apa itu Belanda, mulai dari bangunan-bangunan bersejarahnya, taman bunga tulip, kincir angin, Delta Works, Peace Palace, semua tersaji dengan begitu detil. Untuk sampai di taman miniature Madurodam hanya ditempuh dalam waktu satu jam perjalanan dari kota Amsterdam.




Panorama Mesdag, yaitu tempat wisata ilusi spektakuler yang akan membawa Anda kembali ke tahun 1880, di sini Anda akan mendapatkan pengalaman ruang dan waktu yang luar biasa. Dengan tinggi 46 kaki dan keliling 395 meter, menjadikannya panorama hidup terbesar, dan salah satu terbaik di dunia.


Scheveningen, merupakan tempat wisata pantai dan resor yang sangat populer di Belanda. Untuk pengemar olahraga air seperti surfing atau berselancar di sinilah tempatnya, buat Anda yang hanya sekedar ingin berjemur hamparan pantai berpasir menjadi tempatnya. Selain pantai, di Scheveningen juga terdapat banyak dan ragam aneka tempat hiburan seperti bioskop atau teater, tempat kasino, tempat bowling, museum, tempat belanja, restoran, paviliun pantai, beachclubs dan beachparties, semua tersedia untuk memanjakan Anda.


Di Scheveningen, juga terdapat aquarium raksasa dunia laut yang dikenal sebagai “Sea Life”, dimana di sana Anda dapat melihat lebih dari 150 spesies hewan laut seperti kuda laut, piranha, ikan pari dan hiu. Anda juga berjalan ke sebuah terowongan bawah laut yang dikelilingi oleh 180.000 liter air dan beragam hewan laut seperti hiu, kura-kura dan hewan laut lainnya hanya beberapa senti saja dari kepala Anda. Ini akan menjadikan pengalaman menarik dan indah, bahkan anak-anak dapat mengajak bermain kuda laut, kura-kura, menyentuh bintang laut dan kepiting. Selain wisata dunia laut, di Scheveningen, juga terdapat taman patung yang menakjubkan di dunia yaitu “Sculptures by the Sea” di bukit-bukit berpasir, dengan koleksi patung dari berbagai ukuran dan bentuk, beberapa diantaranya merupakan karya seni abstrak dan kongkret.

Selain tempat wisata di atas, sebenarnya masih banyak tempat-tempat wisata menarik lainnya di Den Haag seperti Amusement Park Duinrell yang merupakan taman hiburan untuk anak dan keluarga, bagi yang hobi bermain air dapat berenang dan berseluncuran, di sana juga terdapat wisata pemacu adrenalin dengan naik rollercoaster dan ayunan. Untuk penggemar seni dan sejarah dapat mengunjungi Royal Picture Gallery Mauritshuis, Museon, Gemeentemuseum Den Haag dan Squares of the Hague.


Sumber : Trans Eropa